Sosialisasi di smk kesehatan bali khresna medika
SMK Kesehatan Bali Khresna Medika adalah salah satu sekolah kesehatan yang juga menjalin kerjasama dengan LPK Fuji Academy Bali. Selain bekerja sama dalam bidang perekrtutan siswa berprestasi yang memiliki keinginan untuk bekerja ke Jepang bidang keperawatan, kerjasama juga di jalin dengan pengajaran bahasa Jepang kepada siswa kelas 3 secara langsung oleh guru dari LPK Fuji Academy Bali. Program ini dilaksanakan dengan tujuan menumbuhkan ketertarikan terhadap dunia kerja Jepang bagi para siswa yang akan segera lulus.
Dua siswi SMK Kesehatan Bali Khresna Medika yang lulus pada tahun 2019 telah bergabung dalam program pelatihan magang kerja ke Jepang di LPK Fuji Academy Bali sejak bulan September 2019 sebagai siswa angkatan ketiga. Mereka juga telah lulus dalam ujian kemampuan bahasa Jepang level 4 serta satu siswa diantaranya telah diterima oleh perusahaan Jepang dan sedang menunggu keberangkatan.
Beberapa waktu lalu LPK Fuji Academy Bali kembali diundang oleh SMK Kesehatan Bali Khresna Medika untuk mensosialisasikan program magang kerja ke Jepang kepada siswa kelas 3. Pada sosialisasi tersebut juga diajak alumni yang telah bergabung di LPK Fuji Academy Bali dan juga telah lulus wawancara bersama perusahaan Jepang.
Tujuannya adalah untuk memberikan bukti nyata dari kualitas lembaga kami. Siswa alumni menyampaikan pengalamannya selama mengikuti pelatihan di depan para siswa kelas 3 yang kemudian disambung dengan berbagai macam pertanyaan.
- Posted by Taruma Akihiro
- On January 22, 2020
- 0 Comment